Halo, Dua Ribu Empat Belas! Semoga tahun ini ndak ada lagi hal-hal yang tak jelas.
Ntah itu pernyataan, kepercayaan, atau..... status hubungan.
Ndak terasa, sudah satu tahun berlalu sejak kali pertama aku mencumbu seragam putih abu-abu ku dengan penuh rasa haru.
Ndak terasa, sudah satu tahun berlalu sejak kali pertama aku menikmati hujan mesiu di pesisir pantai pasir putih, penghujung desember lalu.
Dan ndak terasa, sudah satu tahun berlalu sejak kali terakhir aku terikat dengan seseorang, hingga kini akhirnya bebas dan kembali terikat lagi ; dengan orang yg berbeda, tentunya.
Sudah satu tahun berlalu.
Time flies too fast, ya? :)
Kini sudah dua ribu empat belas. Tapi bagiku, banyak sekali hal-hal berharga yang masih tertinggal di dua ribu tiga belas.
Mari ikut aku menaiki mesin waktu untuk pindahan! Atau kalau mesin waktu terlalu khayal bagimu ; karena ini memang bukan abad 22, tolehlah 'spion' mu sejenak. Untuk melihat jalan mana yang harus kita tempuh, untuk mengambil yang tertinggal di dua ribu tiga belas.
Sudah siap?!
Here we go!!
[] Januari.
Tak terlalu banyak hal penting di bulan ini. Selain Ulang tahun Papa, yang jatuh tanggal 3 Januari. Lalu, tanggal 25 Januari ; tanggal dimana berkas 'Seleksi Administrasi Paskibra Kabupaten Malang Tahun 2013' dikirimkan ke Kabupaten. Dan perjumpaan ku dengan seorang penggemar Manchester United, yang biasa memanggil ku dengan sebutan "Kupir". Penggila ilmu eksak, dan berulang tahun di hari kesepuluh bulan ini. Orang yang selama hampir setahun lamanya mengajakku 'berlayar' tak tau arah, sampai akhirnya aku memilih terjun, dan terdampar.
Oh! Hampir lupa! Januari ini juga kali pertama aku nonton Show Stand Up Comedy secara Live. #SUCROSMLG namanya. Itupun setelah negosiasi yang pelik bersama Mama. Haha. Maklum, belum dapat jatah jam malam, waktu itu.
Tapi walaupun nonton secara ilegal ; karena waktu itu izin kerja kelompok, aku puas sekali! :)) Komik Jatim cadas cadas! Dan Januari itu pula, kali pertamaku bertemu dengan Mbak Indah Azzahra. Orang yang sedikit banyak sudah menuntunku hingga terjebak sejauh ini.
Januari ku, tak terlalu cerah seperti mentari, namun tak pula terlalu berduri. :)
[] Februari.
Melewati bulan (yang katanya) penuh cinta dan Valentine Day's dalam keadaan tak ber-kekasih.
Februari lalu aku ndak punya kekasih, namun masih tetap bertabur kasih.
Karena ada orang-orang yang bernama sahabat, gebetan, dan mantan yang jadi kawan, kalau kau belum tau :)
Terimakasih untuk orang-orang yang membuat ku tetap berseri, di Februari.
[] Maret.
Bulan Maret, yang lumayan padet.
Cukup banyak hal yang terjadi di bulan ini.
:: 2 Maret. Pengumuman Seleksi Administrasi. Momen dimana aku mengucap astaghfirullah & alhamdulillah. Lega, tapi harus siap dgn tantangan saat Seleksi Lapangan kelak.
:: 5 Maret. Kali pertama Tuan Gigantisme penggila skate garis keras itu bertandang ke rumahku. Dan menawarkan diri untuk menemaniku mengantar tugas kesenian ke rumah temanku, malam itu.
:: 9 Maret. Kali kedua ia ke rumah. Bertukar scrapbook, dan bercerita tentang tugas Ujian Praktek membuat "film tentang pertemanan" serta bercerita tentang cita-cita masing-masing.
Semoga tercapai cita-citamu, Dan! :)
Bertemu saat sukses nanti, ya! :)
:: 14 Maret. Stadion Kanjuruhan. Seleksi Lapangan. Penyakit turunan dari tahun ke tahun bahwa rombongan sekolahku selalu telat mengikuti Apel.
Sedang tidak bejo waktu itu :)
"Tetep semangat! Thn ngarep sek ono kesempatan nambah 5 cm! Sabar dan ikhlas kunci sukses, lho", ujar Mas Dony menyemangati via mention waktu itu.
Kanjuruhan, lebih bersahabatlah esok hari :)
:: 21 Maret. Empat jam yang gila. Seperti biasa, selalu terjadi time warping saat kita sedang menertawakan kebodohan kita satu sama lain.
Tak tau kalian masih ingat atau tidak, tapi hari ini, kita berangan-angan akan merayakan kelulusan dengan liburan ke Bandung. Lalu kuliah di kota yang sama, dan ngekost bersama.
Kekanakan, memang.
But, I hope all of you still remember 'this' stupid conversation, PoweRangers! :)
:: 30 Maret. #3GPTour!
Dapat bantuan lagi dari mbak Indah. Sehingga bisa meet and greet sama Ge waktu itu. :'
Thanks a lot, Ummii!
Maret tahun ini penuh dengan hal baru, angan angan, kenangan, dan kehilangan.
[] April.
Bulan dimana anak-anak kelas 12 tengah sibuk-sibuknya mempersiapkan yang terbaik untuk menghadapi UN. Mereka seperti sesepuh yang sudah tua, dan akan lengser. Namun ndak bau tanah.. Tapi bau kertas soal-soal UN. Map di pelukan. Kertas soal di tangan kiri, pensil di tangan kanan. Hilir mudik mengejar guru guna melunasi hutang nilai.
Setelah ini aku pensiun jadi 'spy'. Karena saat kamu lulus, ndak ada lagi yang bisa dicuri-curi-pandangi dari pintu kelas. Ndak ada lagi sosok yang bisa dilihat dari lantai tiga perpustakaan saat tengah asik futsal di lapangan basket, atau asik sendiri di koridor kelas dengan papan skate nya.
-- -- --
Tak banyak kegiatan ku april ini, atau tepatnya, tak terlalu ingat.
Tapi, aku tak akan lupa bahwa april ini adalah kali pertama aku bertemu denganmu ; pemilik converse merah dan kaos oblong bergambar 'Tin Tin'.
Ria Djenaka, 19 April.
:: JumaTawa sebelum Minggu minggu UNAS, kalau tidak salah. Ditarik maju pas comedy improv. Lalu diciye-ciye-kan satu Five Point Six.
Dear, pecandu Choki-choki, remember this one? :)
[] Mei.
UAS!
UAS, namun makin rutin datang #JumaTawa.
Refreshing, Pak, Buk! ^^)/
:: Lupa tanggalnya, seusai #JumaTawa, lalu evaluasi. Digambarkan siluet wajah oleh Mbak Clara. Lalu aku nyletuk "Mirip dia ya, Mbak. Itu lho. *nduding shoutcap ISTIMEWA*".
Lalu mbak Clara wadul, dan akhirnya, sampai sekarang masih menyimpan kertas bergambarkan siluet wajah (yang dimirip-miripkan) dia, dan sepatah kata + tanda tangannya.
Eman mau mbuang. Sudah jarang ketemu juga, kok.
( ._.)/||Ibu Kota itu jauh||
Lagipula, hanya selembar kertas, kan? :)
Selembar kertas bertuliskan "Untuk Firda : tetap semangat!" dan nama terangmu di bawahnya.
Terimakasih sudah menyemangati dan sempat memberi anjuran tentang penjurusan, btw :)
[] Juni.
:: 15 Juni. #IkiLooMalang :))
Merinding dan haru karena bumper dan video pendek nya Arie Kriting yang ndak bisa hadir IkiLooMalang malam itu. Dan dibuat terpukau dengan comic-comic yang tampil :)
"Comic malang ndak kalah sama comic-comic TV"
:: 28 Juni. Perdana OpenMic
( ._.)/||cu..pu..||
Juni ku penuh dengan keterpukauan dan keingintahuan.
Terimakasih juga untuk yang selalu ada akhir akhir ini.
Yang selalu menemani, di bulan Juni.
[] Juli.
Aku begitu mencintai Juli.
Selain karena bulan ini adalah bulan dimana libur UAS bertebaran, di hari keenam nya lah aku dilahirkan.
Tahun ini dapat kado jaket dari Mama. Warna merah.
Jarang kupakai, takut rusak. Hehe.
Lalu, malam tanggal 5 nya adalah OpenMic JumaTawa, dan seusai evaluasi hingga dini hari, mbak Xera orang pertama yang mengucapkan secara langsung, namun masih keduluan Mas Interisti yg mengucapkan di sms.
Terimakasih Mas Mas penggila.Inter! :) Sudah menemani di bulan Juni. Semoga juli ini masih sudi. Hihi :p
Terimakasih banyak juga buat yang sudah mendoakanku waktu itu :))
Kejutan!
Aku selalu suka dengan kejutan! :')
Dan tahun ini sepertinya PoweRangers melakukan pembalasan. Setelah tahun sebelumnya aku selalu jadi otak tim kreatif dalam hal jail-menjahili seseorang yg ulang tahun. Mereka kompak menjahili ku semingguan lebih sebelum hari ultahku.
Well, terimakasih kue tart dan hal hal menyebalkan nya ya! :))
Dibentak lewat sms. Tidak diajak ke basecamp. Dibalas singkat-singkat. Aku sayang kalian! :))) :*
Juli, ada #TheTourSUCI3.
Dan seusai acara, kena gejala tipes. Heuheu :))
Dear, Juli dan semua orang yang sudah menemani dan menyemangatiku di bulan ini, aku cinta kamu! :))
[] Agustus.
Aku lupa ada kejadian apa saja Agustus ini.
Yang jelas, selamat merdeka, Indonesia! :))
Eh.
Kalau tak salah, agustus ini perkenalan kembali ku dengan Riders! Haha.
Ya. Akhirnya ia bisa berdamai dengan "hanya teman", setelah aku hiatus.
Yang hilang, pasti akan ditemukan.
Karena "pertemanan" tak mungkin terputus.
[] September.
Lagu kebangsaan September ini adalah 'A Lonely September' nya Plain White T's.
:: 4 september, kalau ndak salah.
Dibangunkan pagi buta via line. Selamat! STAN Bintaro nunggu kamu, Mas! :)
"Malang pasti rindu kamu, dan aku juga" :))))))
:: Pertengahan September, kalau ndak salah.
Ada tangis yang mengiringi keberangkatanmu kala itu, kalau kau tak tau.
--
:: 14 September.
Stalking bareng. Gazebo UB. Saling puk-puk, dan ece-ece-an.
Lu...cuuuu..... :))))
:: 19 September.
#StandUpNiteUB
Halo, Gwiyomi! :))
Beberapa menit sebelum acara, kamu cerita kalau "Si Chubby mu sms menyemangati"
"ciyeeee..." responku sambil memijiti bahumu. Dan mem-puk-puk.
:: 22 September.
Latihan Improv!
There's something different. But I dunno 'what'..
:: 25 September.
Nyevel pertama. Pertama kali dijemput pulang sekolah._.
Tidak ada convo yang berarti karena masih isin-isin.
Huahahahahaaa.
Masih banyak hal lain.
Tapi memilih untuk tak membagi nya disini. Cukup di buku sampul coklat, dan lekat dalam ingatan saja. Hehe.
Belajar banyak di September ini.
Bahwa semua nya diciptakan berpasangan.
Tangis, dan tawa. Suka, dan duka. Pun pertemuan, dan perpisahan. :)
[] Oktober.
Senjaku tak lagi kelabu.
:: 10 Oktober.
Ingat Cloudy With A Chance Of Meatball 2 ? :)
:: 23 Oktober.
Selamat Ulang Tahun yang ke 2, Stand Up Indo Malang!
:: 26 Oktober.
Melahap senja di hari H, sebelum #SUN3MLG. Matahari = Follow spot? :p
Suaramu yang hampir hilang dan batuk batuk yang ndak brenti selama hampir lima menit.
Khawatir.
#SUN3MLG kufwereeennn :'
Tapi aku ndak profesional jadi tiketing karena nge freeze hampir 5 detik, saat dia ; seseorang dari masa lalu mu ternyata hadir.
:: Akhir-akhir Oktober, kalau ndak salah.
Didelivery-in kayungyun malam malam.
Nemenin nggarap tugas di perpus FIB.
Dan ngitungin mobil putih sambil makan ice cream cone.
Remember? :)
Siapa bilang Oktober selalu kelabu? Matahari tak akan selamanya tertutup awan. Tinggal bagaimana cara kita menjadi angin yang baik saja. Angin yang bertiup perlahan, tanpa merusak yang lainnya. Karena ujarmu : "yang terburu-buru itu tak baik", yakan? :)
Aku ingin jadi angin :)
Belajar untuk "menyayangi tanpa pamrih", di bulan Oktober. Terimakasih, Yupiii! :)
[] November.
Ingat popmie cap gaga rasa 'sup ayam susu' ? Popmie yang kini jadi favorit mu -- dan juga aku :))
Atau, malam minggu pertama di KWB?
Digertak banci saat di jalan pulang.
Kencan di perpus kota.
Nasi mawut porsi kuli.
Dua ribu audiens.
Belajar toleransi.
Bersikap tegas dalam setiap pilihan.
It was too late, to fight, Ju :)
Banyak hal yang begitu kucintai di bulan November ini.
Diantaranya, tanggal 10, dan 27.
Tidak tau harus berkata apalagi di bulan ini. Terlalu banyak langkah yang sudah ku jejakkan.
Tidak bisa menuliskan satu satu disini.
Yang jelas, jangan pernah menyerah untuk hal yang benar benar kamu impikan!
Ndak ada yang ndak mungkin.
Ujar pepatah kodian : "If there is a need, there is a way" ! :)))
[] Desember.
Melewatkan Audisi SUCI 4, demi UAS.
Sudah tak canggung saat siaran.
Dan sudah bisa membaca kamu seutuhnya. Eh. Tak juga ding. 'Hampir' seutuhnya. Hehe.
Karena seperti yang pernah ku bilang, "menghadapimu, sama seperti menghadapi diriku sendiri."
Desember ini seperti uji kenaikan level kedewasaan. Literally "dewasa", dan dewasa.
Cara berpikir. Bersikap. Obrolan. Berdebat. Guyonan. Terlebih setelah #JumaTawa69.
Huahahaha x))))
Terimakasih untuk yg sudah mau direpoti sewaktu aku sakit beberapa waktu lalu.
Ndak bisa bales apa-apa kecuali terimakasih :)
Terimakasih juga senderan bahu nya sewaktu menikmati 40 menit hujan mesiu di Baiduri Sepah malam pergantian tahun beberapa waktu lalu.
Terimakasih banyak juga atas convo convo menyebalkan, yang kadang sok kritis dan saling mengkritik namun berakhir dengan guyonan guyonan menggelitik.
-- -- --
Sudah satu tahun berlalu, dan banyak yang berubah.
Hatiku, hatimu, hatinya.
Senyummu, senyumku, senyumnya.
Hidupku, hidupmu, hidupnya.
Sudah satu tahun berlalu.
We're already grown up, and everything has changed.
Sekali lagi, terimakasih banyak untuk yang sudah singgah di duaributigabelas ku.
Dan tempat-tempat aku melewati duaributigabelas ku.
Kanjuruhan, Kopma UB, Kolam renang kostrad, Bunchbead, Kayungyun, UMM Dome, Warung kelir, Gazebo UB, Ceker Pedas Gajayana, Warung Kelir, Sekolah ku, Kelas ku, Pasir Putih, Surabaya, Alun alun malang, Rooftop, Five Point Six... dan lain lain yang ndak cukup disebutkan satu satu.
Terutama, terimakasih untuk PoweRangers, yang masih tetap begini adanya sejak masa putih biru hingga kini putih abu abu tinggal 14 bulan lagi.
Dan untuk yang pernah singgah 'disini', sudahkah kalian menemukan bahagia mu tanpa aku?
Aku sudah! :)
Pun untuk mu, yang kini milik-dan memilikiku, semoga saat desember datang lagi, kita masih bisa menutup dua ribu empat belas sebagai 'kita' :)
Selamat tahun baru! :))
Sudah dua ribu empat belas! Ndak boleh malas! ^^)/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar